Saturday, July 27, 2013

Reuni SD - Buka Puasa Bersama dengan Anak Yatim


Acara ini diadakan Sabtu kemarin, tanggal 20 Juli 2013, di rumah Achit.
Jadi sekalian reuni SD, juga buka puasa bersama anak-anak yatim dari perumahan dan kampung sekitar tempat aku tinggal. Awalnya aku bingung juga mau datang ke acara ini karena bakal ada BiibopH berkunjung. Akhirnya BiibopH sekalian aku ajak ke acara ini.

Sudah lama juga dari terakhir kali aku pakai hijab, karena biasanya kerudung yang aku pakai itu bagian dari mukena aja. Terakhir kali mungkin pas SMA karena saat itu aku memang memakai kerudung saat sekolah.



Nah, ini hijab style seadanya hehe
Gak juga sih, karena ini Mama yang makein jadinya ikut hijab style yang biasa dipake sama Mama. 
Yaudalah yaa..yang penting uda dipake :p
Memilih warna putih karena biar sama juga sama Tuan Muda BiibopH~


*His Royal Highness Prince BiibopH of Papuchoy Mamamunyoy*

Jam sudah menunjukan jam setengah empat sore, kami pun langsung ke tempat acara berlangsung.
Setelah nunggu anak-anak datang, lalu sebagian mereka bermain lempar balon yang ada bersama BiibopH sebelum acara dimulai.
BiibopH memang sangat ramah ke anak kecil, aura kejujuran dan polosnya itu lho bikin anak-anak kecil suka kayaknya deket-deket dia hihihi.
Akhirnya acara pun mulai, dimulai dari pembacaan ayat Al-Qur'an dan artinya oleh perwakilan dari kelompok anak-anak yang kami undang.
Lalu ada games juga, lumayan seru bermain bersama mereka. Setelah itu ada kultum yang dibawakan oleh Ustadz Irhas, sambil menunggu berbuka puasa.


*sambil mendengarkan ceramah agama*

Setelah adzan Maghrib berkumandang, maka kami pun membatalkan puasa bersama-sama dengan tajil yang sudah disediakan. Wah, merasa senang sekali melihat senyum polos mereka yang masih kecil yang sepertinya senang sudah berusaha berpuasa seharian sampai Maghrib.
Setelah bertajil ria, langsung mempersiapkan tempat untuk shalat Maghrib berjama'ah. Setelah shalat Maghrib, akhirnya waktunya makan besaaaaaaaaaar !!
Ini benar-benar makan besar, karena piringnya juga besar hehe
Satu piring untuk 2-4 orang. Jadi kami makan bersama dalam satu piring.Waa seru sekali. Aku dan BiibopH bersama 2 anak perempuan mereka makannya lahap sekali, bahkan salah satu dari mereka senang sekali makan sambal wuahh, tapi meskipun sudah berempat pun ternyata kami tidak bisa menghabiskan semua makanan di piring karena sudah kenyang dengan tajil yang dimakan di awal.
Akhirnya setelah mencuci tangan, dan membereskan piring. Saatnya membagi-bagi bingkisan dan hadiah bagi tim yang menang saat games sebelumnya.


*yaaay bingkisan lebaran*

Setelah itu tak lupa kami pun foto bersama~


*hayooo tebak diriku yang mana ?? (brb ngumpet)*

Baru pertama kali ini aku berbuka puasa dengan anak-anak yatim. Mungkin ini hanya sebagian dari anak yatim yang kurang mampu yang berdomisili di sekitar perumahan dan kampung dekat tempat aku tinggal. Tapi tetap saja acara ini cukup menggugah perasaanku. Bersyukur aku masih punya orang tua lengkap sampai sekarang. Ini seperti pemberitahuan bahwa jika nanti aku dan BiibopH sudah sukses (Amiiinn !!!), kami tidak boleh lupa dengan orang-orang di sekitar kami yang kurang mampu. Gak usah jauh-jauh kayaknya untuk mencari, pasti di sekitar tempat tinggal juga ada dan itulah yang harus diutamakan terlebih dahulu. Berbagi dengan sesama sungguh menyenangkan. 

Sebelum beranjak pulang, aku berfoto bersama kedua sahabatku, Achit dan Tche.
Kami sudah berteman lama dari SD, hingga sekarang sudah dewasa dan siap dilamar ! hahaha
Aku dan Achit udah taken nih tinggal nunggu tanggal mainnya :P *apa coba*
Mari do'akan Tche, semoga lekas didekatkan dengan jodohnya.

*cheeesseeee*


*Tche, Achit, and Me*


Tuesday, July 23, 2013

Happy Easter by Young Hearts

Ayo siapa yang masih semangat puasanyaaaaa ???

*padahal sendirinya lagi gak puasa hahahaha*

yaudalah yaa hehehe

eniwei, aku sempet mampir ke Young Hearts lagi, kali ini di Matahari Dept.store di Supermall Karawaci yang di awal bulan sedang ada diskon untuk produknya 50% untuk pembelian kedua. Maka dari itu karena laper mata, yang awalnya cuma mau liat-liat eh akhirnya beli juga :p

Salah satu yang dibeli tentunya koleksinya yang lucu-lucu itu lho
Kali ini dari koleksi Happy Easter-nya yang dirancang untuk Spring 2013.
Untuk melihat lebih lanjut tentang Happy Easter ini bisa cek di FB-nya Young Hearts yaa : Young Hearts on FB

Ada 2 model dari koleksi Happy Easter. Pilihanku jatuh ke yang warna putih ini.



modelnya lucu juga, apalagi perpaduan warna putih dan kuning pastel yang lembut.
Juga terdapat ilustrasi yang cute di bra dan panties-nya.



Nah ini ilustrasi di bagian cup bra sebelah kanan. Bergambar kelinci yang sedang mengecat telur easter..huaaaa lucunyaa~ XD



Di bagian panties-nya ada gambar telur-telur easter dengan berbagai model~
Menarik sekali~ XD

Young Hearts memang merek TOP untuk underwear dengan ilustrasi yang lucu-lucu~
Cocok banget untuk kamu-kamu yang suka dengan model yang cute dan warna-warna yang lembut~ ^^b

Oh iya, waktu itu aku sempat berbincang-bincang dengan teman mengenai bagaimana kalau kita punya cup yang tidak pas di cup bra mana pun. Maksudnya seperti ini, saat memakai cup A tidak muat, tapi memakai cup B juga masih kebesaran. Jadi ternyata di cup bra itu ada bagian seperti kantung yang bolong ke dalam gitu untuk menaruh seperti pad gitu agar cup bra yang kebesaran bisa jadi pas. Jadinya jangan membeli cup yang tidak muat, mending beli cup bra yang lebih besar lalu taruh pad di bagian kantung yang terdapat di belakang cup bra tersebut. Soalnya memaksakan memakai cup yang tidak muat malah akan membuat dada menjadi sesak, akhirnya malah tidak bisa berkegiatan dengan baik. Jadi memilih bra juga harus hati-hati yaa~

semoga tips dan review-nya membantu~ ^^


Thursday, July 11, 2013

Book Review : Cewek-Cewek Monster


Link di Goodreads : Cewek-Cewek Monster 

Rating : 4/5

Aku menemukannya di baazar Gramedia BIP. Melihat review-nya cukup menarik, pada saat melihat isinya waw waw ternyata psikologi religi dari agama kristen. Memang berbeda dari kepercayaanku, tapi aku memang orang yang cukup terbuka mengenai kepercayaan. Lagipula banyak ilmu yang didapat. Sangat Banyak !!

Disebutkan alasan mengapa para cewe-cewe di bumi ini terlihat saling bersaing satu sama lain. Mengapa banyak yang menjadi jahat kepada sesama cewe, atau pun terlihat baik namun ternyata jahat (biasanya awalnya teman ternyata menusuk dari belakang), ternyata alasan utamanya ada satu. Cewe itu punya sifat dasar, manipulatif. 
Mungkin itu alasan mengapa aku pun tertarik membeli buku ini karena harapanku adalah aku bisa mengerti kenapa pertemanan antar cewe, sampai tua pun, masih sangat dibutuhkan dan bagaimana cara agar bisa berteman dengan cewe, serta bagaimana menghadapi cewe yang jahat ke kita. *kata-katanya kayak aku bukan cewe aja yaa..hahaha aku keseringan temenan ama cowo sih*

Ada beberapa cewe yang berubah menjadi sangat jahat, entah jahatnya karena iri, terlihat hebat, atau pun dengan alasan yang cetek yaitu emang senang mem-bully. 
Bagaimana kita sebagai cewe yang tiba-tiba harus berhadapan dengan cewe jahat tersebut secara tidak sengaja di kampus, di sekolah, di tempat kerja, dll ?
Padahal kita merasa tidak memiliki salah apa pun padanya, tapi cewe itu bersikap sangat menyebalkan ke kita.
Kuncinya memang satu, sabar...
Sangat mudah ditulis, mudah diucapkan, tapi sangat sulit dilakukan.
Tapi ya memang begitu, kalau kita membalas itu namanya kita meladeni dia dan kita masuk ke dalam permainannya. Hello ? kayak gak ada yang lebih penting aja...hihihihi.
Mendapatkan cobaan dari orang yang sengaja ingin mem-bully kita itu sebenarnya adalah latihan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa agar kita bisa belajar sabar. Coba deh lihat, kalau kita gak meladeni orang yang mengejek atau bikin kita kesal, mereka juga akhirnya akan bosan karena kita tidak menarik untuk diganggu.

Di buku ini juga dijelaskan banyak hal, seperti alasan mengapa kita diganggu, lebih detail mengenai cara menghadapi cewe yang berniat jahat ke kita, atau pun cara-cara berteman dengan cewe-cewe tanpa ada keinginan untuk bersaing. 

Sudahlah hentikan rasa bersaing itu, semua cewe punya kelebihan dan spesial masing-masing.
Bersyukurlah dengan kelebihan kita sendiri, terimalah kekurangan. Manusia sudah diciptakan se-oke mungkin lho..Hihihihi

dan kepada cewe-cewe di seluruh dunia~
Mari kita berteman~
Karena cuma teman cewe kita lah yang sesungguhnya mengerti kita dengan baik~ ^^/~


Tuesday, July 9, 2013

New College Life

Hello..
Long Time No See~ ^o^/~

Aku sedih nih sudah meninggalkan blog ini cukup lama ;_;
Tapi sekarang kesehatanku juga mulai membaik dan aku kembali ke Tangerang lagi dan melanjutkan hidup di sini. Menyenangkan sekali untuk tinggal di rumah sendiri. 
Kamar sendiri. Peralatan lukisku. Alat-alat menjahit. Buku-buku koleksiku. Segala hal random yang ku simpan, hasil kreasiku.
Tapi tetap saja aku punya tanggung jawab untuk menyelesaikan studiku yang tertunda di bidang arsitektur. Akhirnya aku mendaftar ke universitas dekat rumah (dan dekat rumah sakit juga tentunya) yaitu Universitas Pelita Harapan Lippo Village.
Aku mengambil jurusan yang sama, karena aku hampir selesai kuliah. Tinggal menyelesaikan 2 semester lagi, cuma kalau masih di Bandung keadaannya masih sangat riskan karena aku harus diawasi terus-terusan. Punya penyakit alergi seperti asma kronis memang menyulitkan ^^;
Sedangkan Mama tidak bisa merawatku jika aku kambuh lagi saat di Bandung, karena ya di Tangerang juga masih ada Papa, Dian, dan Nico (mereka semua laki-laki) yang membutuhkan Mama untuk merawat mereka juga.
Keputusan yang berat, tapi aku selalu percaya bahwa di mana pun aku berada..pada almamater apa pun, jika sudah ditakdirkan akan sukses ya pasti akan sukses karena Sang Pencipta selalu bersamaku dan aku yakin itu. 

Aku tidak benci arsitektur sebenarnya. Malah sangat tertarik pada awalnya, karena aku yang sangat suka hal-hal yang berhubungan dengan seni. Namun di almamater sebelumnya aku merasa pandanganku tentang bidang ini menjadi negatif. Mungkin karena tugas yang banyak, dan aku kehilangan arah mengenai apa yang harus aku pelajari, semangatku turun drastis. Ditambah aku juga sakit-sakitan. Saat itu aku hanya bisa berdo'a dalam hati, jika fisik ini memang tidak bisa menjadi lebih baik, tolong tetaplah berikan aku jalan untuk mencoba bertahan dan mengerti kembali apa yang aku inginkan di awal. Lalu sekarang terlihatlah jawabannya.

Banyak orang di sekitarku kecewa. Kekecewaan mereka membuat mereka mengira aku pun kecewa.
Sejujurnya tidak sama sekali. Aku sebenarnya terlihat sedih karena harus meninggalkan BiibopH sendirian di Bandung. Tapi ya aku yakin kami bisa selalu bersama, tinggal setahun ini harus dipisahkan dulu. Mungkin ini ujian sejauh mana kami bisa mempertahankan hubungan kami selama setahun ini, tapi ya Tangerang-Bandung bisa ditempuh dalam 2-3jam. Kami tidak perlu khawatir.
Untuk kesedihanku yang lainnya, karena sikap orang-orang di sekitarku ini menjadi berubah. Tapi aku sudah ikhlas, malah menjadi lebih tenang. Akhirnya mereka tidak terlalu berharap banyak padaku, sehingga aku bisa menjadi diriku apa adanya. 
Seumur hidup selalu diharapkan menjadi yang terbaik itu sangat menggangguku. Bukannya aku tidak bersyukur, sayangnya dalam kasusku ini terlalu ekstrim dan aku pun memang keras kepala. Sehingga ini membuat konflik yang menggangguku terus-terusan. 
Aku tahu apa yang aku mau, aku sangat senang jika ada yang menyarankan sesuatu yang baik padaku. Namun jika sudah ada pengharapan lebih, oh entah mengapa itu sangat menggangguku.
Aku pun bingung, padahal aku tidak pernah meminta pengharapan lebih dari orang lain untuk seperti ini atau seperti itu..
Ya jadilah manusia yang apa adanya..bersyukur dengan hal yang sudah ada karena itu kebahagiaanku yang utama, menikmati yang sudah ada di saat ini, di waktu ini.
Sayangnya masyarakat pada umumnya banyak yang belum paham.
Ambisi, Kebanggaan, atau Gengsi masih diutamakan. 

Jarang lho ada yang hidup apa adanya, menikmati apa yang ada, sulit sih memang. Alasannya sih tidak ada pengharapan membuat manusia menjadi malas. Menurutku sih itu salah besar, pengharapan itu boleh ada kok. Asal jangan berlebihan. 
Pengharapan berlebih akan menghasilkan ambisi. Ambisi selalu mengundang konflik. Saat terjadi konflik, maka hidup manusia tidak akan tenang.
Saat pengharapan itu ada sewajarnya dan bukan menjadi fokus, pandanglah pengharapan menjadi bagian dalam kehidupan. Maka kehidupanlah yang ada saat ini, yang sedang kita rasakan ini, akan menjadi fokus utama kita. Ketika kehidupan menjadi fokus utama, keikhlasan dan syukur atas apa yang ada sekarang akan membawa ketenangan. Dalam ketenangan itu lah ada kekuatan tersembunyi yang ada di dalam diri kita (yaitu kekuatan jiwa) yang ternyata kekuatan ini sangatlah besar, akan keluar dan membuat kita menjadi manusia yang sangat hebat. 
Inilah rahasia orang-orang hebat sebenarnya. Meskipun mereka dalam keadaan terlihat menyedihkan, namun karena mereka fokus pada kehidupan yang ada di saat itu, membuat mereka tenang dan bahagia, mereka jadi bisa mengeluarkan kekuatan mereka yang sangat besar.
Aku dalam perjalanan menuju hal tersebut, yang awalnya memang sangat sulit.
Tapi ketenangan yang ada sekarang, dan surat pemberitahuan dari UPH yang bilang aku bisa pindah ke Jurusan Arsitektur di Fakultas Desain & Teknik Perencanaannya dengan mendapat peringkat 1. Membuatku wow sekali.
Oke aku sempat mengira tidak bisa pindah...karena ya pindahan di UPH sangatlah sulit, kecuali mau masuk di jurusan berbeda menjadi mahasiswa baru lagi dari awal. Tapi ya karena aku sudah sangat tenang dan bersyukur sekali akan kehidupanku yang sekarang. Aku pun dikasih 2 hadiah.
Bisa pindah, dan dapat peringkat 1. Peringkat ini menentukan biaya masuk yang harus dibayar, semakin tinggi peringkatnya maka biaya masuknya akan menjadi murah. Untuk biaya masuk UPH ya segitu bisa lumayan murah sih.
Sekarang aku tinggal menunggu transfer kredit mata kuliah. Semoga bisa banyak, karena aku juga mau cepat beres~ (^o^)/~

*jadi maba lagi deh aheuheuheu*

Banyak hal yang ingin ku capai di kehidupan kampus baruku nanti. Kehidupan kampus bukan berarti di kampus aja kan ? hehehe
1. Melukis (lagi) : aku ingin selesaikan lukisan tiap bulannya untuk meng-improve skill-ku. Ahh karyaku masih sedikit nih, makanya semakin banyak aku menghasilkan karya dengan latihan, semoga semakin baik pula karya yang dihasilkan. 
2. Merancang dan menjahit baju. Ahh ini yang aku inginkan dari dulu, merancang baju-baju lolita buatanku sendiri. =w=b
3. Les TOEFL, ohh nilai tes terakhirku kurang begitu baik. 
4. Les bahasa Jerman. Persiapan untuk ke Jerman nanti, hihihi~ 
5. Rutin berenang, masih mencari klub renang di sekitar Gading Serpong-Karawaci-Tangerang nih..soalnya biar sama-sama bisa ada teman yang berenang rutin
6. Berlatih P90x !! karena pengobatan asma yg kemarin, aku merasa berat badanku bertambah cukup ekstrim..makanya mungkin perlu usaha tambahan untuk membentuknya kembali.
7. Latihan memasak ! Sebenarnya aku suka memasak, cuma karena ada Mama di rumah dan makanan rumah udah banyak, kadang bingung juga mau masak apa lagi. Sayang kan kalau sudah dimasak tapi gak ada yang makan ? Paling cuma bisa dessert aja kayak pudding atau kue.
8. memperdalam Arsitektur dan LULUS KULIAH S1 !! Hadiah terakhir untuk orang tua sebelum diriku menikah hehehe. 

Semoga semuanya dapat berjalan dengan baik. 
Oh iya sekarang juga sudah masuk bulan Ramadhan. Jadi selamat berpuasa untuk yang menjalankan~ ^^



LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...