Monday, November 12, 2012

True Happiness

Dari beberapa hari kemarin sampai hari ini sebenarnya aku terkena penyakit yang paling gak enak *penyakit mana ada yang enak ya* yaitu diare. Rasanya capek bolak-balik ke WC, badan pun lemas karena dehidrasi. Untungnya aku ditemani BibiipH yang membelikan keperluanku seperti obat-obatan jadi aku gak repot keluar kosan *sekarang dia yang diare huaaaa maaf yaaa :( semoga cepat sembuh* Sepertinya diare ini akibat dari makanan yang biasa aku beli di luar, maklum anak kosan…males bikin sendiri ya terpaksa beli. Dan aku ini sebenarnya paling gak biasa makan makanan dari pinggir jalan yang gak terjaga kebersihannya, maklum aku dari sampai SMA jarang sekali makan makanan yang dibeli di luar. Makanya pas pertama kali aku nge-kos sendiri juga aku selalu kena tipes.

Ini bukan yang pertama kalinya kena diare, tapi ini yang paling parah dari pas aku kuliah. Kalau bolak-balik WC masih bisa deh, tapi lemesnya itu lho ampun-ampunan lalu aku juga gak nafsu makan jadi turun 2 kg deh =_=

Sekarang meskipun masih krucuk-krucuk tapi frekuensi ke WC sudah berkurang. Mungkin karena sudah diatasi pula dengan obat diare dan selalu minum oralit. Itu membantu sekali. o.ob

Mohon do'anya semoga diriku dan BiibopH cepat baikan~
Terima kasih banyak~ m(_ _)m

Beberapa hari cuma makan sedikit dan bosan hanya di kosan akhirnya diajak BiibipH ke Sushitei Bandung di Jalan Sumatera. Meskipun makan di luar tapi restorannya cukup bersih jadi gapapa lah yaa.

Menu pilihanku~


*dari kiri ke kanan*

Chuka Iidako chinmi + Salmon Hana (iya gitu ? Lupa euy) + Hot Ocha + Edamame bean

Kombinasi yang lumayan untuk yang gak makan enak beberapa hari =w=b
Pas lagi makan edamame juga aku mengganggu BibiipH dengan lagu iklan mameshiba yang versi babyshiba hihihi Ini iklannya…sumpah lucu bangeeeeeet~ XD

 

Nah apa hubungan judul blog ini dengan diare ?

Jadi saat pulang habis makan malam di Sushitei tadi, aku berbincang mengenai kebahagiaan yang sebenar-benarnya. Bukan kebahagiaan sesaat.
Banyak orang yang merasa belum bahagia jika belum punya banyak harta, punya fisik bagus , punya pasangan yang cantik/ganteng, hidup serba mewah, punya jabatan tinggi, terkenal di seluruh dunia, dll Padahal seandainya kita punya pun kebahagiaan yang kita rasakan hanyalah kebahagiaan sesaat. Bukan kebahagiaan yang tahan lama.

BibiipH pun bilang padaku bahwa kebahagiaan yang sebenar-benarnya yang aku rasakan dan terlihat olehnya adalah pada saat kami TPB, kami istirahat siang bareng dengan duduk di selasar CC Timur sambil makan lumpia basah. Dia bahkan mengabadikan aku yang sedang bahagia makan lumpia basah dengan memfoto diam-diam…errr.. =_=
Lalu satu lagi saat aku bersamanya, sedang main game solitaire di tablet, lalu kebiasaan dia pasti mijitin aku, dan tiba-tiba aja aku tertidur pulas dengan nyenyaknya padahal awalnya aku masih segar dan gak ngantuk sama sekali O_O

Kesimpulannya
Kebahagiaan sejati itu sangat sederhana. Padahal dulu saat kita masih kecil, hal-hal sederhana dengan bermain dibawah hujan, atau tidur ditemani orang tua itu membuat kita bahagia. Semakin kita dewasa, semakin kita melihat banyak kasus, menghadapi banyak orang dengan berbagai masalah. Kebahagiaan sejati itu makin hilang, karena kita terlanjur punya rasa iri dan rasa ingin mengalahkan orang lain sehingga ketiga hal ini yang membutakan kita mengenai kebahagiaan sejati : harta, tahta, dan lawan jenis.

Padahal kebahagiaan sejati itu hal sangat sederhana contohnya bisa bersama orang yang kita sayangi, bisa tidur dengan nyaman, dan bisa makan makanan apa pun dengan enak, tenang, dan tidak terburu-buru. Dan Siapa yang bisa makan enak kalau lagi sakit ? Apalagi kalau lagi gak nafsu makan, dipaksa makan pun malah mual dan dikeluarin lagi deh *sayang banget kan makanannya*

Jadinya mulai sekarang jangan sepelekan hal-hal sederhana yang membahagiakan, karena bisa saja hal sederhana itu adalah kebahagiaan sejatimu~

Banyak-banyaklah bersyukur yuk~ ^^

Oke itu saja postingan kali ini..
Agak dramatis yaa..hehehe..
Semoga lebih dramatis lagi di postingan selanjutnya~

See you at next post~


No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...