Saturday, January 25, 2014

Dibuat Pusing Oleh Kelas Bahasa Inggris

Gara-gara semua anggota kelas B Arsitektur 2013 dipindah kelas Bahasa Inggrisnya, maka di Oracle UPH punyaku kelas Bahasa Inggris di Dropped Out oleh Pembimbing Akademik. Sayangnya kepindahan belum dibarengi oleh Enroll kelas yang baru. Jadilah pusing akhirnya harus bolak-balik konfirmasi dulu.
Untungnya dosen kelas Bahasa Inggris yang baru cukup memaklumi. (thank you Mrs. Julita~)
Masalah ini cukup buat deg-degan juga, karena beda kelas maka akan berbeda pula bukunya. Buku pegangannya itu harus membeli yang asli dan cuma ada di toko buku Book's And Beyond di depan kampus.

Untuk kelas saat ini, kami memakai buku Academic Connection 3.



Waktu pertama kali survey tuh harga bukunya masih Rp. 280.000,- . Lalu saat waktu aku sudah harus membelinya harganya sudah naik menjadi Rp. 355.000,-. WOW banget deh =.=
Sepertinya sih karena banyaknya permintaan jadinya buku tersebut dinaikan harganya. Tapi ya bagaimana lagi, soalnya butuh jadi udah gak pake mikir lagi deh langsung beli aja. Untungnya pula kebingungan dan deg-degan jantungku dapat teratasi saat Senin, 20 Januari 2014 pagi aku melihat jadwal baru di Oracle sudah terdaftar di kelasnya Mrs. Julita. Fiuhhh.. Akhirnyaaaaaaaa...

*rebahan*



No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...